Selamat datang dalam panduan praktis tentang cara membuat penomoran halaman yang berbeda dalam satu file Microsoft Word! Dalam era digital ini, dokumen sering kali menjadi bagian tak terpisahkan dari kegiatan sehari-hari, baik itu dalam lingkup profesional, akademis, maupun personal. Tetapi, seringkali kita dihadapkan pada kebutuhan untuk menyusun dokumen yang memiliki struktur atau format yang berbeda-beda, termasuk dalam hal penomoran halaman.

Dalam artikel ini, kita akan membahas dengan jelas dan terperinci tentang cara untuk membuat penomoran halaman yang berbeda dalam Microsoft Word. Anda akan diajak untuk memahami berbagai metode, mulai dari penomoran halaman yang berbeda di bagian-bagian tertentu dari dokumen hingga penomoran halaman yang menggunakan format yang kompleks.

Tidak perlu khawatir jika Anda masih merasa asing dengan konsep ini. Kita akan membimbing Anda langkah demi langkah melalui proses pembuatan penomoran halaman yang berbeda, sehingga Anda dapat menguasai teknik ini dengan mudah dan mengaplikasikannya sesuai kebutuhan Anda.

Sebagai contoh dalam tutorial ini kita akan membuat penomoran halaman yang menggunakan angka romawi dan angka/penomoran pada dokumen yang terdiri dari Halaman Pengesahan, Kata Pengantar, Daftar Isi dan Halaman BAB 1 dst..

untuk Halaman Pengesahan, Kata Pengantar dan Daftar Isi Menggunakan angka romawi (i, ii, iii, dst..) Sedangkan Halaman Bab terdiri dari angka/penomoran (1, 2, 3, dst..)

Langkah Pertama yang kita lakukan adalah menentukan halaman apa yang akan menggunakan angka romawi dalam contoh kasus ini adalah halaman Pengesahan - Daftar Isi, Dengan cara aktifkan kursor Mouse pada awal kalimat. Perhatikan gambar dibawah ini


Langkah kedua Klik Tab Menu Layout, Kemudian Klik Group Menu Breaks, lalu pilih Next Page.

Langkah ketiga aktifkan fitur Header dan Footer dengan cara:  ke Tab Menu Insert, Kemudian pada Group Menu Header andFooter pilih Insert Page Number, lalu pilih Buttom Of Page, pilih nomor dua jika ingin posisi penomoran berada ditengah.


Setelah langkah ketiga kita akan dibuatkan penomoran halaman dalam format nomor/angka secara otomatis dimulai dari angka 1. untuk mengganti ke angka romawi (i), klik pada tombol Page Number seperti pada gambar dibawah ini:

kemudian pilih Format Page Number dan akan muncul gambar seperti dibawah ini:

Tentukan Number Format, Pilh angkah romawi dan pastikan pada bagian Start at dimulai angka romawi (i), Selanjutnya Klik tombol OK.

Selanjutnya untuk Halaman BAB I dst.. ulangi langkah pertama (menentukan halaman yang akan diberikan penomoran/angka dan hentikan penomoran angka romawi yang kita buat sebelumnya)dengan cara aktifkan kursor pada awal kalimat halaman Bab I klik Tab Menu Layout, Kemudian Pilih Breaks, lalu pilih Next Page


Kemudian ulangi langkah ketiga aktifkan fitur Header and Footer dengan cara:  ke Tab Menu Insert, Kemudian pada Group Menu Header dan Footer pilih Insert Page Number, lalu pilih Buttom Of Page, pilih nomor dua jika ingin posisi penomoran berada ditengah.

Setelah langkah ini kita akan dibuatkan penomoran halaman dalam format angka romawi secara otomatis dimulai dari angka romawi (i). untuk mengganti ke angka /nomor (1), klik pada tombol Page Number seperti pada gambar dibawah ini:

Tentukan Number Format, Pilih Pemomoran/angkah dan pastikan pada bagian Start at dimulai angka (1), Selanjutnya Klik tombol OK.

Jadi Intinya disini setiap kali kita akan membuat penomoran halaman yang berbeda atau halaman yang tidak menggunakan penomoran (sampul) maka kita harus Breaks terlebih dahulu.

Selengkapnya video Tutorial Mengenai "Membuat Penomoran halaman yang berbeda pada Microsoft Word".

Baik saya rasa cukup untuk tutorial kali ini semoga bermanfaat.